Penghargaan Kepada Karyawan Terbaik PPBM Tahun 2020
Direktur Utama PT. Perdana Prima Bhakti Mandiri, memberikan apresiasi kepada karyawan terbaik PPBM tahun 2020 dengan kategori penghargaan the best employee dan the golden heart pada bidang jasa Cleaning Service. Penghargaan tersebut diberikan pada tanggal 23 Oktober 2020 di Kantor Pusat PPBM Jakarta.
Pemberian penghargaan kepada karyawan yang memiliki nilai sangat baik dari sisi kehadiran, kemampuan, pengetahuan, perilaku, dan hasil pekerjaan yang memuaskan. Khusus untuk penghargaan the golden heart diberikan kepada karyawan yang telah bersikap jujur mengembalikan barang yang mereka temukan di tempat kerja kepada pemiliknya. Tentunya, hal ini patut mendapatkan apresiasi atas sikap profesional dan citra baik yang dikerjakan sebagai bagian dari dari PPBM.
Pemberian apresiasi tersebut diberikan kepada kepada karyawan PPBM yang bertugas di beberapa mitra perusahaan kami, yakni PT. Waskita Karya (Persero) Tbk, RS. St. Carolus, dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Area Jatinegara dan Area RS. Persahabatan. Penghargaan yang diberikan berupa piagam penghargaan dan insentif uang tunai.
Berikut nama-nama karyawan penerima penghargaan :
Kategori The Best Employee:
- Arief Fadillah – PT. Waskita Karya
- Muryati Dewi Ambarsari – RS. St. Carolus
- Kartia – RS. St. Carolus
- Nadya Nurmaya – RS. St. Carolus
- Fitriah – RS. St. Carolus
- Martin Tri Primadani – RS. St. Carolus
- Sanudin – RS. St. Carolus
- Wawan – Bank Mandiri Area Jatinegara
- Febri Sutyanto – Bank Mandiri Area RS. Persahabatan
Kategori The Golden Heart:
- Muryati Dewi Ambarsari – RS. St. Carolus
- Arief Fadillah – PT. Waskita Karya
Direksi PT. Perdana Prima Mandiri Bhakti mengucapkan terima kasih atas dedikasi, kejujuran, dan loyalitas karyawan yang telah bekerja keras dan menjaga nama baik PPBM di tempat kerja mitra bisnis PPBM. Semoga pelayanan terbaik di bidang jasa Cleaning Service serta kejujuran ini dipertahankan untuk menjaga kepuasan dan kepercayaan mitra PPBM.