Manfaat Menggunakan Jasa Security untuk Kantor
PT. Perdana Prima Bhakti Mandiri (PPBM), sebagai perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan dan pengelolaan tenaga kerja termasuk security/satpam, memberikan kemudahan perekrutan dan pengelolaan SDM dari hulu ke hilir. PPBM memastikan bahwa seluruh SDM berkualitas, terdidik dan terlatih sesuai standar yang ditetapkan. Tenaga security/satpam di PPBM memiliki sertifikat dari POLRI yang siap ditunjuk untuk menjaga keamanan di area lingkungan kerja perusahaan Anda.
Penting bagi perusahaan untuk memastikan bahwa jasa Outsourcing yang ditunjuk mampu menyediakan tenaga security/satpam dengan kualitas SDM yang terdidik dan terlatih serta telah memiliki ijazah pelatihan satuan pengamanan yang dikeluarkan oleh POLRI.
Keberadaan layanan Outsourcing profesional tentunya menciptakan nilai tambah bagi Perusahaan. Secara singkat, kami rangkum 3 alasan mengapa perusahaan perlu menggunakan tenaga security/satpam melalui Perusahaan Outsourcing profesional:
- Bisa Lebih Menghemat Waktu dan Biaya
Perekrutan tenaga security/satpam secara langsung membutuhkan waktu yang cukup lama serta proses yang panjang. Biaya yang dikeluarkan juga cukup besar, seperti biaya seleksi, biaya pelatihan dan lainnya. Seluruh proses tersebut dapat diambil alih oleh jasa outsourcing, sehingga Anda dapat meningkatkan efisiensi bisnis dengan fokus sepenuhnya kepada bisnis inti.
- Memperoleh Tenaga Security yang Kompeten di Bidangnya
Perusahaan outsourcing profesional memastikan tenaga security/satpam berkualitas, terdidik dan terlatih sesuai standar yang ditetapkan.
- Meningkatkan Performa Perusahaan
Setiap perusahaan memiliki strategi dalam meningkatkan performa usaha. SDM pendukung yang terlatih serta pengelolaan yang profesional merupakan kunci kesuksesan semua bidang bisnis, termasuk yang sedang Anda jalankan.
PPBM, Penyedia Jasa Tenaga Security/Satpam
Salah satu bentuk dukungan PPBM kepada bisnis Anda adalah penjagaan keamanan. Lingkungan kerja yang aman dan nyaman akan membantu Anda fokus pada bisnis inti yang sedang dijalankan.
Berikut adalah keunggulan layanan tenaga security/satpam PPBM:
- Memprioritaskan Keamanan Orang dan Aset Perusahaan
Keamanan menjadi aspek yang sangat penting dan wajib di lingkungan pekerjaan. Tenaga security/satpam yang disediakan oleh PPBM merupakan tenaga security berkualitas dan profesional, sehingga mampu menjaga lingkungan keamanan dengan baik.
- Tenaga Kerja Profesional dan Bersertifikasi
PPBM memastikan setiap individu telah lolos seleksi, wawancara serta mengikuti training dan workshop yang diselenggarakan secara berkala. Tenaga security di PPBM telah memiliki Ijazah Gada Pratama (Anggota Satpam), Gada Madya (Supervisor Satpam) dan Gada Utama (Manager Satpam) dari Kepolisian Republik Indonesia dan sangat berkompeten serta memiliki teamwork yang sangat baik.
Seluruh tenaga security PPBM siap menjaga keamanan di lingkungan kerja Anda dengan baik dan bertanggung jawab. Keamanan di area lingkungan kerja penting karena akan membantu Anda fokus pada bisnis yang sedang dijalankan.